Kamis, 10 Maret 2022

Shortcut atau Pintasan Keyboard pada Microsoft Edge

 Shortcut atau Pintasan Keyboard pada Microsoft Edge



Microsoft Edge adalah Browser atau aplikasi perambaan yang dibuat oleh Microsoft. Bagi kalian yang sering menggunaan Edge sebagai perambaan utama kalian, kali ini Admin akan membagikan beberapa Shortcut Keyboard yang akan membantu kalian saat menggunakan perambaan satu ini. Berikut ini kombinasinya :

  • Ctrl + D : Menandai situs di tab saat ini/membuat Bookmark.
  • Ctrl + I :  Membuka jendela favorit.
  • Ctrl + J :  Membuka jendela unduhan.
  • Ctrl + H : Membuka jendela riwayat.
  • Ctrl + P :  Mencetak/Print halaman ini.
  • Ctrl + F :  Membuka fungsi pencarian pada halaman ini untuk menemukan konten dengan cepat.
  • Alt + C :  Membuka Cortana.
  • Ctrl + Shift + Delete :  Menghapus cache pada browser.
  • Ctrl + T :  Membuka tab baru.
  • Ctrl + Shift + T :  Membuka kembali tab terakhir yang telah ditutup.
  • Ctrl + K :  Membuat salinan tab saat ini, lalu membukanya di tab baru.
  • Ctrl + N :  Membuka jendela Edge baru.
  • Ctrl + Shift + P :  Membuka jendela InPrivate baru.
  • Ctrl + Tab:  Beralih ke tab terbuka berikutnya.
  • Ctrl + Shift + Tab :  Beralih ke tab terbuka sebelumnya.
  • Ctrl + W atau Ctrl + F4 :  Menutup tab yang terbuka saat ini.
  • F12 :  Membuka Alat Pengembang.

Itulah beberapa shortcut yang bisa digunakan pada Microsoft Edge. Shortcut yang digunakan di Edge tidaklah begitu berbeda dengan yang digunakan pada Mozilla Firefox ataupun Google Chrome, jadi seharusnya pengguna barupun bisa dengan mudah menggunakan perambaan yang satu ini.


Semoga info ini bisa berguna dan membantu !!!


Tidak ada komentar:

Featured Post

Pengaruh Kecerdasan Buatan (AI) di Era Modern.

Kecerdasan Buatan (AI) telah menjadi salah satu inovasi paling berpengaruh di era modern ini. Dengan kemampuannya untuk memproses data secar...

Popular Posts